Eminem Dekat dengan Anak Perempuannya

Sabtu, 03 Februari 2018 - 16:00 WIB
Eminem Dekat dengan...
Eminem Dekat dengan Anak Perempuannya
A A A
TAMPAKNYA Eminem lebih dari sekadar rapper terkenal di dunia atau produser musik yang sukses. Dia juga menjadi ayah yang menyayangi dan dicintai anaknya.

Dikutip E!News, Eminem dikabarkan sangat dekat dengan anak gadisnya yang telah tumbuh dewasa, Hailie Jade Scott Mathers. Gadis kelahiran 25 Desember 1995 ini diketahui sangat aktif di Instagram, melakukan swafoto, berfoto bersama sang kekasih, dan momen kuliah yang menyenangkan.

Saat ditanya melalui Instagram tentang siapa orang paling berpengaruh dalam hidupnya, Hailie menjawab kedua orang tuanya. "Ibu dan ayah saya karena mereka telah mendorong saya menjadi diri sendiri dan telah memberi semua dukungan untuk mencapai apa yang saya miliki," tulisnya.

Dilansir People, nama Hailie juga banyak disebut dalam lagu-lagu karya Eminem. Misalkan dalam lagu 97 Bonnie and Clyde, Kim, The Way I Am, Hailies Song, dan masih banyak lagi. Eminem juga sempat mengungkapkan penyesalannya kepada putrinya, Hailie, dan juga mengoceh tentang ibunya dan mantan istrinya di album terbarunya, "Revival" yang dirilis pertengahan tahun lalu.

Sementara Castle juga didedikasikan sepenuhnya untuk Hailie. Di lagu itu Eminem ingat bagaimana perasaannya tentang menjadi seorang ayah. Dia juga sempat minta maaf karena dirinya sempat overdosis metadon pada tahun 2007.

Meski menjadi anak musisi, Hailie sepertinya tidak mengikuti jejak ayahnya terjun di dunia musik. Dia menjalani kehidupan yang relatif normal sebagai mahasiswa di Michigan State University. Pada tahun 2014 dia lulus dari Chippewa Valley High School di Clinton Township, Michigan. Dia mendapatkan status summa cumlaude di atas nilai rata-rata di sekolahnya tersebut. Dia juga pintar mempertahankan nilai tinggi meski memiliki seabrek kegiatan ekstrakurikuler, termasuk National Honor Society, Art Club, Key Club, bola voli, dan dewan mahasiswa.
(amm)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0667 seconds (0.1#10.140)